Senin, 28 Mei 2012

Lebih Hidup Dengan Dekorasi Rumah Natural


Segala yang berasal dari alam dan berbahan natural kini banyak dicari orang, tak terkecuali dalam penataan hunian. Nuansa alami bisa memberikan kesejukan dan kenyaman bagi penghuni rumah.

Siapa bilang sesuatu yang natural dan sederhana tidak terlihat indah? Dalam konteks pembangunan rumah, konsep alami kini semakin digemari. Dengan lebih banyak menghadirkan suasana alam di dalam hunian, tentu akan membuat kita selalu merasa nyaman tinggal di rumah. Rasa penat setelah seharian bekerja pun akan langsung sirna saat menatap sejuknya dekorasi alami di dalam rumah.

Daripada mencari hiasan dan ornamen yang terlalu banyak pernik, sesuatu yang simpel ternyata mampu membuat kediaman tampak istimewa. Misalnya pembuatan jalan setapak dengan taburan batu kerikil di sekitarnya di area taman rumah atau vas berisi bunga yang segar. Bisa juga dengan menempatkan ikan dalam wadah kaca atau kurakura kecil yang ditaruh di terarium.

Ini saja sudah bisa memberikan ketenangan bagi lingkungan rumah. Kuncinya adalah pilih beberapa benda sebagai titik fokus (focal point) untuk setiap ruang, dan Anda akan menciptakan suasana yang teduh sekaligus berkilau yang berasal dari karunia alam.

“Untuk membawa suasana yang sejuk dan bersahaja ke dalam rumah Anda, mulailah dengan membiarkan sinar matahari masuk,“ ujar Mally Skok, seorang desainer kain dan pendiri Mally Skok Design yang berbasis di Lincoln, Massachusetts.

“Sebuah jendela di kamar laksana sepasang mata untuk memandang suasana alam. Tidak ada nuansa yang lebih alami dari cahaya matahari di pagi hari yang menerobos melalui jendela dapur,“ kata dia, seperti dikutip laman eHow.

"Warna-warna indah yang tak terduga berasal dari alam, seperti warna sinar matahari di balik daun dan kuning dari buah jeruk atau semangkuk besar bunga bakung. Warna-warna tersebut sama modern dan cerahnya seperti sesuatu yang bisa Anda cetak di atas selembar kertas,“ ujarnya lagi.

Banyak sekali, ungkap Skok, elemen dekorasi rumah yang bisa didapatkan secara gratis. Seperti sepotong kulit kayu, ranting pohon, pohon birch, atau sekuntum bunga dogwood putih yang indah dalam botol kaca besar. Bahkan seuntai rumput laut berwarna keunguan yang diletakkan di sebuah boks tembus pandang dapat menunjukkan sebuah kenangan dan nostalgia yang tak terlupakan saat berlibur ke sebuah pantai yang romantis.

"Suatu benda yang gratis bisa terlihat sangat keren," imbuhnya.

Skok juga merekomendasikan Anda untuk menjelajahi pantai untuk mendapatkan batu-batu sedang, kira-kira setengah ukuran bola sepak,untuk dijadikan doorstop. Doorstop adalah pengganjal pintu yang diletakkan di bawah. Atau bisa juga mengumpulkan kulit kerang yang sudah rusak untuk ditumpukkan di sekitar bagian alas lilin hias.

"Untuk kerang, lebih baik jika Anda sendiri yang mendapatkannya. Tidak perlu membeli di internet atau di sebuah department store," tandasnya.

Dia juga menyarankan, jangan lupa membeli hiasan kecil seperti sabun asli buatan perajin lokal saat bepergian ke suatu daerah. "Ketika sesuatu yang autentik dan relevan terjadi, itu akan mengubah seluruh suasana,” ucap Skok.

Sementara itu, menurut Mark Christofi, pendiri Christofi Interiors, untuk menghadirkan nuansa natural di rumah dapat dibangun taman rumput dengan pepohonan yang menjulang tinggi di teras belakang rumah Anda. Christofi Interiors sendiri merupakan perusahaan desain interior yang sering memenangkan penghargaan yang berbasis di Reading, Massachusetts.

Permasalahan Struktur Rumah Anda

Struktur serta dinding rumah sangatlah vital untuk kekuatan dan kekokohan sebuah rumah, struktur menjaga rumah tetap berdiri, dan juga mampu membuat rumah tahan terhadap segala kemungkinan perubahan cuaca seperti hujan, angin dan panas.

Jika Anda perhatikan, dinding dan struktur rumah merupakan satu kesatuan rangka yang saling berhubungan antara satu sama lain. Jika salah satu bagian berubah bentuk karena sesuatu hal, kemungkinan satu bagian lainnya akan terkena dampaknya juga. Misalnya, kolom dan dinding akan retak atau balok serta plat lantai melengkung.

Elemen struktur sebuah bangunan rumah terdiri dari sloof, fondasi, kolom, ring balok, dan kuda-kuda atap. Seluruh elemen tersebut haruslah mampu menahan beban aksial (beban dari atas) ataupun beban lateral (beban dari samping) agar bangunan/rumah tetap berdiri kokoh.

Berikut adalah pemecahan masalah yang umum terjadi pada struktur dan dinding rumah.

1. Balok pengaku (ring balok) melengkung. Ring balok ini berfungsi sebagai penahan serta penyalur beban dari lantai dan dinding di atasnya ke kolom, lalu diteruskan ke fondasi. Jika ring balok tersebut tidak bertumpun ke dinding, maka balok tersebut akan melengkung. Tapi balok disangga oleh dinding, maka ini tidak akan terjadi. Beban untuk balok akan disalurkan dengan merata ke dinding, tidak ditanggung sendiri. Hindarkan volume, panjang atau besaran balok yang tidak sesuai dengan bentangan kolom.

Solusi jika bentangan terlalu panjang memberi perkuatan berupa kolom penyangga baru di bawah ring balok. Ini bertujuan supaya kolom mampu memperkecil jarak bentangan tersebut. Jika pada ring balok terjadi retak rambut atau retak halus, maka ini tidaklah berbahaya, mengatasinya dapat dengan memberi injeksi semen agar besi  yang ada di dalam ringbalok tidak berkarat atau korosi. Namun jika ringbalk rusak parah karena sesuatu hal, lakukan perbaikan dengan menambah lebar dimensi ring balok serta perkuatan pada bagian luar (melapisinya dengan plesteran).

2. Retak kolom. Kolom ini berfungsi sebagai penyalur beban dari dinding ke fondasi. Daya tahan dari kolom sendiri tergantung dari dimensi dan material yang dipakai. Ukuran dan material perlu dipertimbangkan berdasarkan bentang, fungsi sebuah rungan yang akan disangga baik aksial (tegak) maupun lateral (samping).

Kita ambil contoh, beton bertulang. Beton ini berfungsi menahan gaya aksial. Sedangkan tulangan berperan untuk menahan gaya lateral. Jika kolom rumah mengalami retak, maka perhatikanlah dimensi dan material kolom, apakah ini sudah sesuai dengan standart ketentuan atau belum.

Penyebab Kolom Retak;

Retak pada kolom dibagi dua, retak rambut dan retak struktur. Penyebab dari retak rambut tak lain adukan atau campuran beton yang terlalu banyak mengandung air dan pengaruh gaya dari luar seperti daya tekan angin dan ataupun gempa. Umumnya retak rambut tidaklah terlalu berpengaruh terhadap kekuatan sebuah kolom, namun yang membahayakan adalah jika retak itu sampai pada besi baja di dalamnya yang akam membuatnya berkarat atau korosi.

Retak kolom rumah. retak yang lebih dari 2 mm: Bisa terjadi jika sikolom tidak mampu menahan gaya beban yang berasal dari luar. Konstruksi dan pengerjaan yang salah bisa menyebabkan daya tahan dan dukung kolom menjadi cepat menurun, sebagai contoh teknik pemasangan sambungan besi baja di dalamnya yang serampangan, tidak rapi dan ceroboh.

Jalan keluarnya ialah Berikan injeksi epoxypada bagian retakan seperti layaknya Anda mengatasi retak rambut di struktu beton.  Jika retak struktur ini terjadi sebaiknay hubungi orang yang ahli. Jika ternyata si kolom tidak mampu lagi untuk menahan beban yang ada diatasnya, maka lakukan penambahan meterial tertentu untuk memperbesar dimensi kolom sehingga mampu menahan beban, misalnya melapisinya dengan plester.

Tips Desain & Dekorasi Ruang Makan


Jika desain serta susunan ruang makan anda saat ini terasa membosankan, maka mungkin saatnya untuk menghiasnya atau menambahkan sedikit aksesoris tambahan. Ada banyak hal yang dapat Anda lakukan untuk ruang makan agar menghidupkan ruangan, membuatnya tampil beda dan lebih bergaya. Berikut adalah beberapa tips desain interior ruang makan bermanfaat dari kami bagi anda:

  1. Tambahkan area karpet di ruang makan dengan warna yang senada dengan dinding ruangan tersebut, sesekali boleh dengan warna yang kontras namun pantaskan terlebih dahulu . Karpet harus cukup besar untuk muat di bawah meja dan kursi bahkan ketika kursi ditarik keluar.
  2. Berikan sesuatu yang bisa menjadi pusat perhatian di meja makan Anda. Rangkaian bunga adalah salah satu cara yang sangat efektif untuk ini. Juga lilin dekoratif yang  dapat membawa cahaya ke dalam ruangan terlebih jika ruangan tidak memiliki bukaan, selain itu mangkuk gelas atau vas buah sepertinya juga menarik. Merobahnya dengan cara ini dapat anda lakukan setiap saat sesuai dengan suasana hati.
  3. Beli sebuah karya seni atau satu set rak untuk menambahkan beberapa gaya di ruang makan tersebut. Anda dapat mencari salah satu bagian dinding yang kosong dan pas ukurannya.
  4. Mengatur posidi meja makan untuk merubah model ruang mkan. Anda tentunya juga bisa merobah posisi dari meja makan disesuaikan dengan sirkulasi, ukuran dan bentuk ruang yang ada saat ini. Ini seperti yang kita semua sudah ketahui bisa merobah suasana secara keseluruhan agar kita tidak merasa bosan. Selain itu sangat baik bagi kebersihan, bagian-bagian yang selama ini tidak terjangkau oleh sapu akan bisa dibersihkan segera.
  5. Lampu gantung atau lampu dinding yang baru adalah cara pasti untuk merobah gaya dan desain ruang mkan. Cari beberapa bagian pojok yang cocok untuk perletakan lampu gantung ini, sebaiknya cari lampu yang harus di pajang secara berpasangan misalnya 2 buah. Atau anda juga bisa membeli lampu gantung yang disukai dan menggantunya tepat di atas meja makan dengan ketinggian se-kepala saja.